Kontingen Sidrap Raih Juara Favorit di IBS Nasional 2026, Buktikan Prestasi Santri di Tingkat Nasional

Bulukumba, Sulawesi Selatan – Kontingen Kabupaten Sidenreng Rappang (Sidrap) berhasil menorehkan prestasi membanggakan dalam ajang Indonesia Bahagiakan Santri (IBS) Tingkat Nasional 2026 yang digelar di Kabupaten Bulukumba, Sulawesi Selatan, pada 15–17 Januari 2026. Dalam ajang bergengsi tersebut, kafilah Sidrap sukses meraih sejumlah gelar juara sekaligus dinobatkan sebagai Kontingen Juara Favorit.

IBS Nasional 2026 diikuti sekitar 500 santri dan santriwati dari berbagai provinsi di Indonesia. Ajang ini menjadi ruang aktualisasi kemampuan santri di bidang keagamaan, seni Islami, serta keterampilan, sekaligus mempererat ukhuwah antarpesantren dari Pulau Jawa, Sumatera, Kalimantan, Sulawesi, Maluku, hingga berbagai daerah di Sulawesi Selatan.

Ketua Kafilah Sidrap dari Masjid Kapal Munzalan Sarang Lebah Sidrap, Pajrin Arif, menyampaikan rasa syukur atas capaian yang diraih para santri.

“Alhamdulillah, selain berhasil meraih beberapa juara di berbagai cabang lomba, kafilah Sidrap juga dinobatkan sebagai Kontingen Juara Favorit. Ini menjadi kebanggaan sekaligus motivasi bagi para santri,” ujarnya.

Daftar Prestasi Kafilah Sidrap di IBS Nasional 2026:

  • Hifdzil 10 Juz Ikhwan – Juara 2
  • Hifdzil 10 Juz Akhwat – Juara 1
  • Nasyid Ikhwan – Juara 3
  • Syarhil Qur’an Ikhwan – Juara 3
  • Storytelling Akhwat – Juara 2
  • Panahan Akhwat – Juara 3
  • Kaligrafi – Juara 3
  • Kontingen Juara Favorit

Keberhasilan tersebut menunjukkan konsistensi pembinaan santri di Kabupaten Sidrap, khususnya dalam penguasaan Al-Qur’an, seni Islami, serta keterampilan yang berlandaskan nilai akhlak dan sportivitas.

IBS Nasional 2026 sendiri digagas oleh Masjid Kapal Munzalan Indonesia bersama tokoh-tokoh agama setempat sebagai ikhtiar membangun ruang silaturahmi, memperkuat ukhuwah Islamiyah, serta mengembangkan potensi santri antarpesantren tanpa sekat perbedaan latar belakang.

Melalui keikutsertaan dan prestasi yang diraih dalam ajang ini, Kabupaten Sidenreng Rappang kembali menegaskan komitmennya dalam melahirkan generasi santri yang berprestasi, berakhlak mulia, dan siap bersaing di tingkat nasional.

Bagikan Post ini
Buka WhatsApp
1
Butuh bantuan?
Nispi
assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh 👋
Apa ada yang bisa kami bantu?